Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Pontianak (Polnep) kembali menyambut kedatangan Tim Asesor dari Lembaga Akreditasi Mandiri Program Studi Studi Keteknikan (LAM Teknik) dalam rangka Asesmen Lapangan Akreditasi terhadap Program studi Sarjana Terapan Teknologi Rekayasa Sistem Elektronika Jurusan Teknik Elektro Politeknik Negeri Pontianak. Asesmen Lapangan ini dilaksanakan selama dua hari yaitu tanggal 22-23 Oktober 2024, sedangkan tim asesor yang ditugaskan terdiri dari dua orang, yaitu Dr. Emansa Hasri Putra, S.T., M.Eng. dari Politeknik Caltex Riau, dan Ika Noer Syamsiana, S.T., M.T., Ph.D. dari Politeknik Negeri Malang.
Kegiatan ini dibuka oleh Direktur Polnep Dr. H. Widodo PS, S.T., M.T. dihadiri oleh Sekretaris Senat, Wakil Direktur I, Wakil Direktur III, Ketua Jurusan, Kepala PPMPP, Kabag, Kasubbag, Kepala UPA, Koordinator Urusan, dan lain-lain. Kegiatan dilanjutkan dengan beberapa sesi yang meliputi sesi dengan Pimpinan UPPS, sesi konfirmasi data LKPS, sesi dengan Pusat Penjaminan Mutu dan Pengembangan Pembelajaran, sesi pemeriksaan dokumen pendukung, sesi wawancara dengan Alumni dan Pengguna Lulusan.
Selanjutnya pada hari kedua agenda Asesmen Lapangan Akreditasi terhadap Program Studi Sarjana Terapan Teknologi Rekayasa Sistem Elektronika (TSRE) dilanjutkan dengan pengecekan fasilitas, sesi wawancara dengan Dosen, sesi wawancara dengan Tenaga Kependidikan, sesi wawancara dengan Mahasiswa, kerja mandiri Asesor, dan penyampaian catatan serta masukan hasil Asesmen Lapangan Akreditasi. Rangkaian kegiatan Asesmen Lapangan ditutup oleh H. Irawan Suharto, S.T., M.T. selaku Wakil Direktur I.
Dengan dilaksanakannya asesmen lapangan ini, diharapkan Program Studi Sarjana Terapan Teknologi Rekayasa Sistem Elektronika Polnep dapat mencapai hasil akreditasi yang memuaskan, sehingga mampu bersaing di tingkat nasional maupun internasional. Kegiatan asesmen ini juga menjadi momentum penting bagi Polnep dalam upaya peningkatan mutu pendidikan tinggi pada khususnya di bidang teknik dan rekayasa.